5 Tempat Terbaik Untuk Melihat Ikan Paus

Tempat Melihat Ikan Paus

Dodkop.blogspot.com - Meski hidup di lautan, paus tidak termasuk dalam keluarga ikan, melainkan mamalia dalam kelompok cetacea yang berukuran besar. Ingin melihat makhluk berdarah panas ini berenang dan muncul ke permukaan?


Berikut adalah 5 Tempat Terbaik Untuk Melihat Ikan Paus :


1. Kaikoura

Kaikoura adalah sebuah kota kecil yang terletak sekitar 160 km di utara Christchurch di Pulau Selatan, Selandia Baru. Kaikoura menjadi tujuan utama terbaik di dunia untuk menonton paus sperma atau paus kepala kotak.

Tumbuh hingga 18 meter, paus sperma bisa menyelam hingga kedalaman 3.000 meter dan berada di bawah selama lebih dari dua jam. Sebuah ngarai bawah laut yang ada di dekat pantai Kaikoura, berhasil menciptakan lingkungan luar biasa untuk segala macam kehidupan laut, lumba-lumba dan anjing laut, dan paus biru.


2. Hermanus

Terletak di pantai selatan Afrika dekat Cape Town, Hermanus dikenal di seluruh dunia sebagai tempat paling strategis untuk menonton ikan paus. Pantai yang terlindung perairan dangkal ini kerap didatangi ikan paus yang bermigrasi ke daerah selatan setiap tahunnya untuk kawin dan berkembang biak.


3. Cape Cod

Paus humpback, minke dan finback datang ke Cape Cod, Massachusetts, Amerika, setiap tahun untuk mencari makan. Itulah mengapa World Wildlife Fund menyebut Cape Cod sebagai tempat paling strategis untuk menonton paus. Para operator tur akan mengembalikan tiket kepada wisatawan, jika mereka sama sekali tidak melihat penampakan paus selama perjalanan.


4. Azores

Terletak sekitar 1.360 km di bagian barat Portugal, sembilan pulau yang membentuk kepulauan Azores adalah beberapa tempat terbaik untuk menonton paus biru. Ikan paus biru dapat tumbuh sepanjang 30 meter dengan berat mencapai 130 ton.


5. Maui

Pulau-pulau di Hawaii menawarkan banyak kesempatan untuk melihat paus, dan pantai selatan dan barat Maui dianggap sebagai beberapa lokasi terbaik untuk melihat makhluk raksasa tersebut. Sekitar 10.000 paus humpback bermigrasi dari perairan Alaska yang dingin ke pulau-pulau di sekitar Hawaii ketika musim dingin tiba.

Nah, itulah 5 Tempat Terbaik Untuk Melihat Ikan Paus. Tertarik untuk mengunjunginya?


Sumber : merdeka.com

Artikel blog wow Lainnya :

0 komentar:

Posting Komentar

Scroll to top